Rainbow Cake saat ini adalah kue yang sangat populer di Indonesia. Kue ini pertama kali dibuat oleh Martha Stewart. Nah, bagi anda yang belum pernah mencicipi kue pelangi yang isinya warna warni ini sekarang anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan beberapa bahan dan resep yang mudah di dapat di toko kue. Cara Membuat Rainbow Cake yang enak sebenarnya bisa anda buat sendiri tanpa bantuan orang lain hanya saja dalam pembuatan Rainbow Cake ini anda harus teliti dalam proses pembuatannya agar bisa jadi dengan sempurna seperti halnya dalam membuat Resep Kue Kering. Well, untuk itu langsung saja kita lihat beberapa tahap proses pembuatan Rainbow Cake.
Bahan Utama Membuat Rainbow Cake :
+400 gram gula
5 butir telur ambil bagian putih telurnya saja.
230 gram butter
350 gram susu UHT
2 sdt vanila esens
6 pewarna makanan (merah, kuning, orange, biru, hijau, ungu)
4 sdt baking powder
375 gram tepung
Bahan Membuat Toping Rainbow Cake:
Springkle warna warni
100 gr cream cheese
100 gr mentega putih
Setelah anda menyiapkan bahan-bahan tersebut, sekarang mari kita ketahap cara pembuatan kue pelangi yang menawan dan enak dilidah ala Blogger Jepara.
Cara Membuat Rainbow Cake :
- Campurlah tepung, vanila esens, baking powder serta garam dalam satu wadah lalu sisihkan.
- Kocok putih telur hingga tampak kaku lalu sisihkan.
- Kocok butter beserta gula hingga lembut, lalu, tambahkan putih telur tadi sedikit demi sedikit.
- Tambahkan campuran tepung serta susu UHT secara bergantian di dalam adonan telur kemudian aduk merata.
- Tuangkan adonan ke dalam 6 wadah ( bagi di 6 wadah ). Lalu, beri pewarna atau pasta sesuai warna yang telah disediakan.
- Panggang adonan kue tersebut selama 15-20 menit pada suhu 160′C.
Setelah itu, dinginkan Cake
- Kocok cream cheese serta mentega putih hingga lembut,
- Oleskan kocokan cream tadi pada setiap lapisan cake pada bagian atas.
- tumpuk kue tersebut hingga menjadi sebuah kue utuh.
- kemudian Hias dengan menggunakan springkle warna-warni.
Nb: Semua proses harus anda lakukan dengan teliti dan hati-hati agar hasilnya bisa sempurna seperti ini....
Nah, itulah beberapa proses resep Cara Membuat Rainbow Cake yang Enak Alami. Semoga Kue Pelangi buatan anda bisa matang dan jadi dengan sempurna secara mantab. Well, Semoga informasi tersebut bermanfaat buat anda yang mencarinya.